Daftar PTN Jalur Mandiri, Alternatif Selain SNMPTN dan SBMPTN
Bagi Anda yang tengah menjalani SNMPTN, tahukah kalian bahwa tiap tahun kuota SNMPTN terus dikurangi? Peserta SNMPTN pun kini dibatasi sesuai dengan akreditasi yang dimiliki sekolah. Hal ini membuat peluang untuk dapat masuk melalui jalur ini semakin ketat. Berawal dari hal itu, sebagian besar calon peserta yang tidak bisa daftar ataupun gagal SNMPTN biasanya akan pindah ke jalur SBMPTN.
Lantas, apa yang terjadi selanjutnya di SBMPTN? Ternyata sama halnya dengan SNMPTN, jumlah calon pendaftar dengan kuota 40% akan menjadi persaingan yang ketat juga di jalur ini. Ditambah lagi alumni SMA tahun lalu yang masih penasaran karena gagal mendapatkan PTN akan ikut mengulang SBMPTN di tahun ini. Hal itu membuat persaingan SBMPTN sama saja ketatnya dengan SNMPTN dan hampir tidak ada bedanya.
Tujuan informasi ini hanyalah mengingatkan bahwa persaingan untuk dapat masuk PTN tidaklah mudah. Dibutuhkan kerja keras dan usaha extra agar bisa mendapatkannya, terutama untuk anda yang mengincar PTN atau jurusan favorit. Terlepas dari semua itu, dengan mengetahui informasi singkat mengenai persaingan SBMPTN dan SNMPTN yang sudah dibahas di atas, alangkah baiknya bagi Anda untuk mempersiapkan diri secara matang supaya mampu bersaing dengan kandidat lainnya.
Seleksi PTN Jalur Mandiri
Selain jalur SBMPTN dan SNMPTN, ada juga jalur penerimaan lainnya untuk bisa masuk universitas, yakni seleksi PTN mandiri atau biasa juga disebut Ujian Jalur Mandiri. Kuota di jalur ini kurang lebih sekitar 30% sehingga jika anda ingin mencoba jalur yang satu ini, Anda perlu mempersiapkan diri jauh-jauh hari. Alangkah baiknya bagi anda yang ingin masuk suatu universitas untuk tidak hanya mengandalkan 1 atau 2 jalur saja, manfaatkan dan cobalah seluruh kesempatan dan ruang yang ada untuk bisa masuk.
Persaingan masuk universitas di setiap jalur tidaklah mudah, pada kesempatan kali ini, kami akan coba untuk membahas mengenai pendaftaran kuliah jalur mandiri atau seleksi mandiri PTN. Singkatnya, Seleksi PTN Jalur Mandiri adalah jalur penerimaan mahasiswa baru di sebuah PTN yang dikelola sendiri oleh universitas terkait. Contohnya salah satu universitas swasta di Jakarta mengadakan penerimaan UM sendiri atau di luar SBMPTN dan jalur nasional, itulah yang dimaksud PTN jalur seleksi mandiri.
Source: https://tekno.tempo.co/read/1188473/biaya-mahasiswa-jalur-mandiri-upi-rp-38-juta-unpad-rp-250-juta
Jenis Penerimaan Mahasiswa Program S1
Dalam Permenristek Dikti Tahun 2015 Nomor 2, Penerimaan calon mahasiswa baru program sarjana PTN tahun 2015 terdiri dari Seleksi Bersama (SBMPTN), Seleksi Nasional (SNMPTN), serta Seleksi Mandiri PTN. Seleksi Mandiri PTN dan SBMPTN bersatu dalam 1 kategori yakni Seleksi Jalur Mandiri, bedanya ialah SBMPTN dikelola terpusat untuk seluruh PTN, sedangkan Seleksi Mandiri PTN dijalankan oleh masing-masing PTN terkait yang menyelenggarakan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Ragam Jenis Seleksi Mandiri PTN
Karena dijalankan dan dikelola oleh masing-masing PTN sendiri, maka ragam jenis seleksi mandiri S1 PTN pun tidak sama atau berbeda-beda. Beberapa metodenya antara lain:
- Ujian Tulis/Mandiri : Metode Seleksi Mandiri PTN S1 dengan metode ujian/tes. PTN yang menggunakan metode ini antara lain: Universitas Indonesia, UGM (UTUL), IPB (UTMI), UNDIP, Unnes, UNY, dan lain-lain.
- Seleksi PMDK/Raport : Metode Seleksi Mandiri PTN S1 dengan cara melakukan seleksi raport (prestasi). PTN yang menggunakan metode seleksi ini yakni : Unnes (Jalur Prestasi) dan UGM (PBUTM),
- Seleksi Lewat Nilai UTBK: Metode Seleksi Mandiri PTN S1 dengan cara melihat nilai UTBK siswa terkait. Sehingga PTN tidak melakukan tes, namun cukup dengan melihat hasil nilai UTBK calon mahasiswa terkait dan selanjutnya di rangking. Sehingga pendaftar mesti mengikuti UTBK terlebih dahulu sebelumnya.
Jadi, bisa dibilang hampir kebanyakan PTN menggunakan metode Ujian Mandiri dalam Seleksi Jalur Mandiri nya.
Materi Ujian Jalur Mandiri biasanya mencangkup :
- Penalaran Soal Ilmu Sosial : Sejarah Geografi dan Ekonomi.
- Penalaran Soal Sains : Biologi, Matematika Sains, Kimia, dan Fisika.
- Penalaran Soal Matermatika dan Bahasa : Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan Matematika.
*NOTE :
Setiap universitas tentunya memiliki aturan dan keterangan mengenai seleksi mandiri PTN yang berbeda-beda. Maka dari itu, silahkan kunjungi langsung website tiap-tiap universitas terkait untuk mendapatkan informasi lebih lengkap. Untuk informasi Seleksi Jalur Mandiri di kampus Swiss German University, anda bisa mengunjungi link berikut : https://www.sgu.ac.id/pendaftaran-beasiswa-jalur-utbk-sbmptn-tahunajaran2019-2020/
Apakah Seleksi Jalur Mandiri PTN Mahal?
Seringkali, banyak yang merasa skeptis ketika ditawarkan untuk mengikuti Seleksi Jalur Mandiri PTN. Namun, apakah anda yakin semua jalur mandiri itu mahal? Nyatanya enggak selalu. Ada banyak Jalur Mandiri PTN yang memberlakukan biaya yang sama dengan yang diterima di jalur SBMPTN dan SNMPTN, misalkan di UNNES, UTMI IPB, dll.