Undang Para Ahli! Prodi SK INSTIKI Gelar FGD & Workshop Cyber Security!

Undang Para Ahli! Prodi SK INSTIKI Gelar FGD & Workshop Cyber Security!

Pentingnya bidang keamanan siber, Program Studi Sistem Komputer Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia (INSTIKI) menyelenggarakan dua rangkaian kegiatan mulai dari Lokakarya/Focus Group Discussion (FGD) hingga Cyber Security Workshop dengan mengundang para ahli, tepat pada Rabu (30/08/2023) dan Kamis (31/08/2023).

Pada hari pertama, telah terselenggara FGD yang bertemakan “Peningkatan Kompetensi Staf Pengajar Bidang Keamanan Siber” bertempat di Ruang 210 INSTIKI – kampus IT terbaik di Bali dan Nusa Tenggara. Dr. Ir. Charles Lim BSc., MSc menjadi narasumber. Ia merupakan Deputy Head of MIT Swiss German University, Chief of Operations ACAD CSIRT Indonesia, sekaligus Founder Indonesia Honeynet Project. Pembahasan dan diskusi mulai dari kurikulum sampai dengan materi tentang keamanan siber dibahas olehnya bersama para peserta yang meliputi dosen INSTIKI.

“Pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk menajamkan kembali bidang keamanan siber, karena kita punya mata kuliah di bidang ini,” jelas Koordinator Program Studi Sistem Komputer INSTIKI, I Gede Andika, M.Kom dalam sambutannya. Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah tindak lanjut dari pelaksanaan Program Kompetisi Kampus Merdeka (PK-KM) 2023.

Di hari berikutnya dilanjutkan dengan Cyber Security Workshop yang bertajuk “Instalasi Honeypot dan Analisis Serangan”. Tiga ahli di bidang ini menjadi narasumber, mulai dari Dr. Ir. Charles Lim BSc., MSc, Kevin Hobert yang merupakan Software Engineer sekaligus Cyber Security Researcher di Swiss German University, serta Yevonnael Andrew, adalah Data Scientist and Cyber Security Researcher Swiss German University.Dengan berakhirnya dua hari kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dosen INSTIKI dalam pengajaran bidang keamanan siber, serta membangun jembatan antara teori dan praktik dalam bidang keamanan siber kepada civitas akademika INSTIKI.

SUMBER PEMBERITAAN: INSTIKI

Tentang Swiss German University

Swiss German University (SGU) merupakan upaya bersama antara Jerman, Austria, Swiss dan Indonesia yang didirikan pada tahun 2000 dan berhasil menjadi universitas internasional pertama di Indonesia. Terdapat 14 program studi sarjana dan 6 pascasarjana di SGU, juga terdapat program gelar ganda internasional yang menggabungkan teori dan magang bertaraf internasional yang seimbang. Seluruh pengajaran didukung oleh dosen-dosen berkualitas dari dalam dan luar negeri. Seluruh kelas pengajaran di SGU dilakukan 100% dalam bahasa Inggris..

Program Studi SGU terdiri dari: Mechatronics, Industrial Engineering, IT Technopreneurship, AI & Data Science, Business & Management, Hotel & Tourism Management, International Culinary Business, Accounting & Data Analytics, Global Strategic Communications, Sustainable Energy & Environment, Pharmaceutical Chemical Engineering, Food Technology, Biomedical Engineering, Master of Business Administration, Master of Information Technology: Data Science Cyber Security, Master of Information Technology: Data Science Business Informatics, Master of Information Technology: Digital Innovations, Master of Mechanical Engineering: Mechatronics, Master of Mechanical Engineering: Engineering Management.


Informasi lebih lanjut SGU dapat diakses di: www.sgu.ac.id

Contact Person:

Eka Wulansari S.Sos. M.I.Kom
Public Relations – Swiss German University
Telp: +62817-797-321
Email: [email protected]

www.sgu.ac.id